Senin. 13 November 2023. Bidang Perdagangan Luar Negeri Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Maluku melakukan pengawasan ekspor langsung PT. Subur Anugrah Indonesia yang bekerjasama. Dengan PT. Maenusu yang kembali lagi melakukan ekspor pala grade AB ke China sebanyak 17.04 ton.
Pengawasan dilakukan di pelabuhan Yos sudarso. Dimulai dari Penyiapan Kontainer Ekspor, Pemuatan komoditi ekspor sampai pada penutupan kontainer dan penyegelan oleh KPP Bea Cukai Tipe Madya Pabean C Ambon. Kontainer ekspor tersebut direncanakan berangkat dari pelabuhan Ambon pada hari selasa 14 November 2023 malam. (MAP_Hyt)