Rabu,15 April 2020. Dalam rangka menjaga dan mengantisipasi dampak wabah covid19 pada sektor perdagangan maka Tim Dinas Perindag Maluku bersama Satga Pangan Provinsi Maluku intens laksanakan Kegiatan Sidak pengawasan dan pemantauan stok barang kebutuhan pokok. Untuk kegiatan hari Rabu (15/4/2020) dipimpin oleh Kepala Bidang Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga, Yahya Kotta dan Plt. Kepala Bidang Perdagangan Dalam Negeri Disperindag Provinsi Maluku,Harpolis Jamlean didampingi oleh Tim Satgas Pangan Terpadu Polda Maluku pada toko/ritel modern se-Kota Ambon dalam rangka mengawasi dan memantau stok dan harga barang kebutuhan pokok serta kondisi perdagangan yang terjadi pada lokasi-lokasi pantauan tersebut.
Dalam fokus kegiatan hari ini, Tim dibagi menjadi 3 (tiga) kelompok yang masing-masing melakukan sidak dan pemantauan stok di 32 (tiga puluh dua) titik ritel modern, baik ritel modern nasional, maupun ritel modern lokal dari Laha sampai Air Salobar.
Adapun komoditas yang dipantau meliputi : Beras, minyak goreng, tepung terigu, gula pasir, telur ayam broiler dan Susu kental manis, yang merupakan barang kebutuhan pokok masyarakat yang paling banyak dibutuhkan setiap harinya.
Dari pantauan diperoleh hasil sebagai berikut :

Komoditas Beras yang diperdagangkan di ritel modern kota Ambon, umumnya adalah beras kualitas premium ukuran 5 kg, 10 kg, 24 kg dan 25 kg, dengan total stok sebanyak 104.152 kg. Minyak goreng pada ritel modern, terpantau berjumlah 46.094 liter dalam kemasan 1 liter, 2 liter dan 5 liter. Sementara komoditas Tepung terigu yang dijual di ritel-ritel modern seluruhnya dalam kemasan 1 kg dengan jumlah stok sebanyak 19.083 kg.
Untuk stok Gula pasir pada seluruh ritel modern di kota Ambon berjumlah 32.463 kg, dimana stok ini hanya tersedia pada ritel modern lokal dan Hypermart MCM yang adalah ritel modern nasional. Sementara pada seluruh gerai Indomaret dan Alfamidi di seputaran kota Ambon stok Gula pasir telah habis dalam 1 minggu ini. Sementara stok di Indogrosir pusat kota Ambon, juga telah habis dan sementara masih menunggu pasokan sebanyak 25 ton dari pulau Jawa yang belum dapat dipastikan kedatangannya. Harga gula pasir di ritel modern lokal terpantau Rp.18.500,- sampai dengan Rp.19.500,- per kg. Sementara harga jual gula pasir di Hypermart MCM Rp.12.500,- per kg dengan pembatasan pembelian per konsumen yang diatur oleh manajemen Hypermart.
















Stok komoditas Telur ayam broiler yang tersedia di ritel-ritel modern di kota Ambon berjumlah 52.551 butir. Hanya saja ada beberapa gerai Indomaret dan Alfamidi yang komoditas Telur ayam broilernya masih kosong dan sementara diminta ke Kantor pusat Indomaret Ambon untuk segera mengisi kekosongan stok Telur, yang akan segera dipenuhi dalam 1-2 hari mendatang.
Untuk Susu kental manis, stok tersedia di seluruh gerai ritel modern sebanyak 30.548 kaleng dalam ukuran 370 gr dan 500 gr. Komoditas ini di setiap gerai ritel modern, tersedia cukup banyak dan dapat memenuhi kebutuhan masyarakat di sekitar lokasi ritel modern tersebut untuk 1 bulan kedepan.(PDN)